Promosikan Geopark Silokek, Ketua TP PKK Kabupaten Sijunjung Ajak Ketua TP PKK Pessel Widyawisata

    Promosikan Geopark Silokek, Ketua TP PKK Kabupaten Sijunjung Ajak Ketua TP PKK Pessel Widyawisata

    SIJUNJUNG - Dalam rangka meningkatkan Promosi Objek Wisata Alam Kabupaten Sijunjung bagi wisatawan daerah dan luar daerah, Ketua TP-PKK Kabupaten Sijunjung Nyonya Riri Benny Dwifa mengajak rombongan Bupati beserta Ketua TP-PKK Kabupaten Pesisir Selatan mengunjungi objek wisata Geopark Silokek di Kecamatan Sijunjung, Minggu (15/05/22).

    Kunjungan ke objek wisata ini merupakan agenda hiburan, setelah melewati serangkaian agenda kunjungan kerja Bupati Pesisir Selatan ke Kabupaten Sijunjung.

    Geopark Silokek dalam masa kepemimpinan Bupati Benny Dwifa bersama Wakil Bupati Iraddatillah telah dijadikan oleh masyarakat sebagai wisata primadona yang dimiliki daerah. Daerah-daerah tetangga pun sudah familiar dengan wisata yang satu ini. Biasanya, setiap akhir pekan, lokasi ini akan dipadati oleh pengunjung yang ingin bersantai dan menikmati alam. Hal ini juga lah, yang membuat Ibu Bupati memilih dan mengajak rombongan tersebut sembari mengenalkan wisata agar lebih dikenal lagi khususnya di Pesisir Selatan.

    Mendapat sambutan yang istimewa karena telah diajak berwisata ke Geopark Silokek, Ketua TP-PKK Kabupaten Pesisir Selatan Ny.Yunesti Rusma Yul Anwar mengucapkan terima kasih kepada Ibu Ketua TP-PKK Kabupaten Sijunjung Nyonya Riri Benny Dwifa karena telah menerima mereka dengan sangat istimewa.

    Puas berswafoto dan menikmati pesona alam Silokek rombongan melanjutkan kunjungan ke  Kawasan Cagar Budaya Perkampungan Adat Nagari Sijunjung dan tutup dengan foto bersama. 

    Dodon Afrianto

    Dodon Afrianto

    Artikel Sebelumnya

    Kronologi Penemuan Wabah PMK di Pasar Ternak...

    Artikel Berikutnya

    Pemkab Sijunjung Raih WTP Ke - 6 Berturut-turut...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Babinsa Timika Ajarkan Matematika Metode Gasing di SD Inpres Nawaripi
    Polri Tegas Tindak Pelanggaran Etik Kasus DWP 2024
    Satgas Yonif 715/Mtl Gelar Pelayanan Kesehatan kepada Masyarakat di Papua
    Hendri Kampai: Tidak Siap Menampung Anak-anak Cerdas Lulusan Luar Negeri, Indonesia Terancam 'Brain Drain'

    Ikuti Kami